Jakarta,- Jaksa Agung ST Burhanuddin mendapat surat kuasa khusus dari Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Surat kuasa khusus diberikan Wapres terkait persoalan gugatan perdata terhadap Wapres Gibran di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
“Jaksa Agung sudah mendapatkan Surat Kuasa Khusus dari Wapres,” kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Anang Supriatna Senin (8/9/2025). Jaksa Pengacara Negara akan mewakili Wapres dalam sidang gugatan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
“JPN dari Kejagung mewakili gugatan yang ditujukan ke Wapres di mana gugatan tersebut dialamatkan di Sekretariat Wapres,” katanya. Dia menegaskan gugatan yang dilayangkan kepada Wapres maka ini menjadi kewenangan Jakasa Pengacara Negara.
“Karena yang digugat Wapres maka menjadi kewenangan JPN selaku Jaksa Pengacara Negara,” kata Anang. Sementara itu PN Jakpus, Kamis (8/9) mulai menyidangkan perkara gugatan warga negara bernama Subhan kepada Wapres dan KPU.
Gugatan terdaftar dengan nomor perkara: 583/Pdt.G/2025/PN Jkt.Pst yang diadili oleh ketua majelis hakim Budi Prayitno dengan anggota Abdul Latip dan Arlen Veronica. Penggugat merupakan warga bernama Subhan, sedangkan tergugat I ialah Gibran dan tergugat II ialah KPU RI.
Gugatannya berkaitan dengan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2024-2025. Penggugat mempermasalahkan ijazah SMA Wapres yang dianggap tidak memenuhi syarat pencalonan dalam Pilpres lalu.

