Jakarta,-Pelatih Timnas Jerman Julian Nagelsmann, puas dengan penampilan anak asuhannya meski gagal menang lawan Ukraina. Jerman tampil dominan di laga ini.
Jerman bermain imbang 0-0 saat melawan Ukraina dalam laga uji coba jelang Piala Eropa 2024 dihelat di Stadion Max Morlock, Nurenberg, Selasa (4/6/2024). Tim Panser mencatatkan penguasaan bola sebesar 62 persen dibanding 38 persen milik Ukraina.
“Saya pikir kami memainkan permainan yang bagus. Tentu kami ingin dan bertekad untuk menang,” ucapnya.
“Kami memiliki 20 menit pertama yang sangat bagus dengan peluang besar untuk Ilkay. Kami melakukannya dengan sangat baik setelah jeda dan memiliki enam hingga tujuh peluang untuk mencetak gol,” kata Nagelsmann.
Mereka total melepas 27 tembakan berbanding Ukraina yang hanya bikin 6 percobaan. Namun, tidak tajamnya lini depan bikin Jerman gagal mencetak gol.
Meski begitu Nagelsman juga mengakui timnya kurang tajam. Untuk itu, ia bertekad untuk memperbaiki hal tersebut.
Jerman akan kembali melakukan laga uji coba jelang Piala Eropa 2024. Manuel Neur dan kawan-kawan akan hadapi Yunani di Moenchegladbach pada 7 Juni mendatang.
Very interesting topic, thanks for putting up.Blog range