Medan, – Pasangan Calon Wali Kota – Wakil Wali Kota Medan nomor urut 3 H. Hidayatullah, SE – H. Ahmad Yasyir Ridho (HIRO) menang besar di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 008 di Jalan Eka Jaya 2, Jalan Karya Jaya, Kelurahan Gedung Johor, Kecamatan Medan Johor.
Pasangan HIRO unggul dengan perolehan 164 suara, pasangan nomor urut 2 Prof Ridha Darmajaya – Abdul Rani mendapatkan 32 suara, sementara pasangan nomor urut 1 Rico Waas – Zakiyuddin mendapat 25 suara untuk suara tidak sah sebanyak 10 suara.
Dari data diperoleh, di TPS 008 ini tercatat ada 541 Daftar Pemilih Tetap (DPT), dengan 231 warga yang menggunakan hak suaranya.
TPS 008 merupakan TPS tempat Calon Wali Kota Medan H. Hidayatullah dan keluarga menggunakan hak suaranya.