Medan Labuhan – Kegiatan pelantikan Aliansi Masyarakat Pemerhati Lingkungan Hidup dan B3 Indonesia (AMPHIBI) kecamatan Medan Labuhan berlangsung sukses dan meriah diwarnai dengan aksi penanaman pohon.
Kegiatan pelantikan kepengurusan Amphibi Medan Labuhan sekaligus dalam rangka menyambut hari menanam pohon sedunia tersebut terlaksana di Taman Maharani Aloha Martubung Kecamatan Medan Labuhan, Sabtu siang (14/10/2023).
Kepengurusan Amphibi Medan Labuhan langsung dilantik Ketua Umum Amphibi se- Indonesia Agus Salim Tanjung So.Si beserta rombongan Direktur KTH Amphibi Ernadhi ditandai dengan pembacaan SK kepengurusan.
Adapun pengurus Amphibi yang dilantik masing- masing sebagai Ketua Amphibi Medan Labuhan H.Hidayat Samosir, Wakil Ketua Irwansyah Lubis, Sekretaris: Herlina,Bendahara: Elfrida Pohan, Wakil Sekretaris: Lisma, Humas Media:Tarmizi Tanjung,
Bidang sampah Zaka,
Bidang Rescue dan investigasi Edi Suyanto, Bidang fasilitasi Urdiyanto, Bidang penghijauan Kiki Sarbeni.
Acara juga turut dihadiri tokoh masyarakat yang juga anggota DPRD Kota Medan dari Partai Golkar H.Mulia Asri Rambe akrab disapa Bung Bayek.
Juga turut dihadiri dari Dinas Lingkungan Hidup Kita Medan diwakili oleh Bu Henny selaku Kabid Tata Laksana Lingkungan, Muspika Medan Labuhan, mewakili Polres Pelabuhan Belawan AKP.Ponijo SH, Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa Medan Labuhan, Pengurus Pendawa kota Medan, Karang Taruna Medan Labuhan, Guru dan pelajar dari SMKN 13 Medan, TK Rizky Annida,
KUA Medan Labuhan
Ustad Sani, serta para insan Pers maupun para pengurus dan anggota Amphibi lainnya.
Pada kesempatan itu dalam sambutannya H.Mulia Asri Rambe alias Bayek pada intinya sangat mengapresiasi serta mendukung sekali kegiatan pelantikan kepengurusan AMPHIBI Medan Labuhan dengan misi kepedulian lingkungan hidup ini.
Kita mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya kepengurusan Amphibi di kecamatan Medan Labuhan ini semoga dengan hadirnya Amphibi kedepannya ada perbaikan di lingkungan hidup kita khususnya sejalan dengan misi kota Medan guna menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.Ujarnya.
Diakhir acara Presiden Amphibi Agus Salim Tanjung So.Si dalam sambutannya memaparkan sejarah berdirinya Lembaga peduli lingkungan hidup dengan nama Amphibi yang berdiri sejak 7 tahun lalu.
Presiden Amphibi juga menceritakan panjang lebar sejumlah kegiatan yang telah dilaksanakan Amphibi dalam rangka menciptakan lingkungan hidup serta menghadirkan sejumlah solusi terhadap sejumlah persoalan lingkungan hidup diantaranya melaksanakan aksi penanaman pohon mangrove, pohon buah produktif maupun jenis pohon lainnya serta penanganan limbah Bahan Berbahaya Beracun ( B3) terhadap limbah padat di Krakatau stell, penanganan dan pengelolaan danau di pulau Jawa yang sekarang sudah dikelola menjadi lokasi objek wisata, menyusul pengelolaan dana di Lautador yang saat ini sedang dikerjakan.
” Kita juga memprotes keras terjadinya penebangan sampai kandas terhadap pohon yang berada diatas bantaran sungai Deli yang dilaksanakan Pemko Medan dalam proyek Normalisasi Revitalisasi Sungai Deli tersebut, padahal sebenarnya keberadaan pohon penghijauan itu sebagai penguatan terhadap tanggul, sehingga nanti akan kita memberikan masuk pada Pemko Medan karena sesuai petunjuk dari pihak BWSS II penebangan pohon tidak dibenarkan hanya dipapas saja terhadap pohon yang condong ke aliran sungai”,ungkap Presiden Amphibi tersebut.
Tak sampai disitu, Presiden Amphibi juga memaparkan segudang prestasi mulai dari rekor muri secara nasional dan internasional yang telah diraih Amphibi selama ini.
Kegiatan pelantikan kepengurusan Amphibi Medan Labuhan dikahirnya dengan berfoto bersama sekaligus melaksanakan penanaman pohon secara simbolis di pinggir Sungai Deli Taman Maharani Simpang Aloha Martubung Kecamatan Medan Labuhan.(Gs/Mdn).
Wow, awesome blog structure! How lengthy have you
ever been blogging for? you make blogging glance easy.
The full glance of your web site is great, let alone the content material!
You can see similar here sklep
I enjoyed the humor in your piece! For further reading, check out: FIND OUT MORE. Let’s discuss!