Tapteng,- Satgas Penanggulangan Bencana Alam (Gulbencal) Korem 023/KS menggunakan helikopter untuk menyalurkan bahan pangan. Guna memenuhi kebutuhan dasar warga di Desa Sait Kalangan II, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara.
“Kegiatan itu bagian dari upaya TNI meringankan beban warga pasca-bencana banjir dan longsor. Serta memastikan kebutuhan pokok tetap terpenuhi,” kata Kapendam I/Bukit Barisan Kolonel Inf Asrul Kurniawan Harahap dalam keterangannya, Minggu (11/1/2026).
Asrul mengatakan bantuan disalurkan menggunakan heli Bell 412EP untuk menjangkau wilayah terpencil. Khususnya yang sulit diakses melalui jalur darat di wilayah tersebut.
Lebih lanjut, ia mengatakan, penyaluran bahan pangan. Di antaranya beras, minyak goreng, dan mi instan, langsung diterima oleh warga setempat.
Kapendam mengatakan masyarakat menyampaikan rasa syukur atas perhatian dan bantuan tersebut. Karena harus berjalan kaki hingga enam jam menuju desa terdekat atau posko bantuan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
“Kegiatan dropping bantuan logistik itu menunjukkan kehadiran TNI langsung ke masyarakat terdampak bencana melalui udara. Khususnya untuk daerah yang sulit dijangkau melalui darat,” ujarnya.
Ia menambahkan bantuan bahan pangan melalui udara ini membuat warga dapat menerima kebutuhan pokok lebih cepat dan langsung di lokasi. “Melalui Satgas Gulbencal, TNI AD terus hadir di tengah masyarakat untuk membantu pemulihan pasca-bencana,” ucapnya.
Pihaknya akan memaksimalkan penyaluran bantuan logistik. Maupun pendampingan langsung kepada warga agar dapat segera kembali beraktivitas secara normal.

