Medan Deli – Musim angin kencang belakangan ini identik dengan musim permainan layangan.
Tak hayal lagi kalangan anak- anak masih banyak yang menggemari permainan musiman ini.
Sebut saja layangan sejenis permainan yang diterbangkan dengan bantuan tiupan angin secara alami ini.
Moment musim layangan ternyata dimanfaatkan pasutri Bu Watu dan Pak Indra dengan membuat dan memasarkan sendiri layangan bentuk ikan ini untuk meraih Cuan.
Hal itu diakui Bu Wati dan Pak Indra saat ditanyai media online ini Senin (03/02/2025) di temui dipinggir Jln.Suasa Pasar 4 Mabar Hilir.
Disebutkannya, kalau mereka sengaja membuat layangan bentuk ikan tersebut dengan kertas minyak bewarna warni dengan kemampuan keterampilan yang dimilikinya.
” Dengan cara beginilah kami untuk mendapatkan uang Pak, kami jual perlayangannya seharga Rp30 ribu, biar rezeki engak lambai, dapur ngepul, syukurlah Pak, setiap hari ada saja layangan ini terjual yang umumnya banyak diminati kalangan remaja dan anak- anak”, cetus Indra disela kesibukannya melayani pembeli layangan pada Pak Boim yang membeli pesanan layangan buat anaknya tersebut.
” Ya..Pak Agus layangan ini bolak balik diingini anakku dan baru inilah sempat dibeli”, ungkap Pak Boim salah seorang pembeli layangan tersebut.(Gs/Mdl).