Marelan – Akibat guyuran hujan seharian mengakibatkan sejumlah kawasan di Medan Marelan dikepung banjir.
Sebagaimana yang tampak di Jalan Marelan Raya Pasar 4 Timur dan Barat genangan banjir sempat membuat kenderaan macet bahkan ada kenderaan yang mogok serta sejumlah toko disekitar lokasi banjir terpaksa menutup usahanya.
Tak hanya meresahkan para pengguna jalan, banjir di kawasan Marelan juga merendam sejumlah pemukiman penduduk sejak pagi tadi hinggakini genangan banjir belum surut.
Dari hasil amatan media online ini, Senin sore (13/01/2025) tampak genangan banjir hujan masih membuat resah warga dikawasan jalan Kapten Rahmadbuddin, kawasan pemukiman Kelurahan Paya Pasir Marelan, pemukiman kawasan Kelurahan Rengas Pulau serta kawasan pemukiman lainnya.
Banjir terparah masih tampak di jalan lintas pasar 4 bagian Timur dan Barat dengan ketinggian air selutut orang dewasa.(Gs/Mrl).