Tangerang,- Ajang pameran franchise (waralaba) dan lisensi terbesar di Indonesia, The 23rd International Franchise, License & Business Concept Expo and Conference (IFRA) 2025, resmi digelar pada 25–27 April 2025 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City. Diikuti lebih dari 350 brand dari 29 sektor bisnis, IFRA 2025 menjadi magnet utama bagi para investor, pelaku usaha, hingga calon pengusaha yang mencari peluang bisnis potensial.
Salah satu peserta yang paling menyita perhatian pengunjung adalah Warkop Agam Medan, warung kopi kekinian yang kini naik daun secara nasional berkat sajian khas seperti Mie Bangladesh, Teh Susu Telur (TST), dan Bandrek Susu. Di bawah naungan PT Mitra Bisnis Indonesia (MBI), Warkop Agam Medan resmi membuka peluang kemitraan nasional dengan sistem operasional yang telah teruji.
CEO PT MBI, Dr Henny menjelaskan, Warkop Agam Medan kini telah memiliki puluhan cabang di berbagai kota besar, dengan pusat manajemen di Jakarta dan dapur utama di Medan. “Kami ingin memperluas semangat kopi tradisional modern ke seluruh Indonesia melalui sistem kemitraan yang mudah, fleksibel, dan menguntungkan,” ujarnya di sela-sela pameran, Jumat (25/4/2025).
Tiga Tipe Kemitraan Warkop Agam Medan
1. Paket Lisensi – Rp150 Juta
Mitra mendapatkan hak penggunaan merek resmi Warkop Agam Medan selama 3 tahun, rekrutmen staf dapur, pelatihan, sistem kasir, dan seluruh SOP operasional.
2. Paket Kombo Duo – Rp287 Juta
Dilengkapi peralatan dapur, bahan baku awal, desain 3D outlet, hingga dukungan promosi pre-opening. Tidak termasuk biaya sewa tempat dan renovasi.
3. Paket Spesial Outlet – Rp357 Juta
Paket paling lengkap dan populer. Mitra hanya menyediakan lokasi, seluruh operasional akan ditangani oleh tim manajemen pusat. Laporan keuangan disampaikan rutin, dan hasil usaha sepenuhnya masuk ke rekening mitra.
“Ini paket yang paling dicari oleh pebisnis yang ingin pemasukan tambahan tanpa harus repot. Banyak mitra kami adalah pelaku usaha lain yang ingin diversifikasi pendapatan secara autopilot,” ujar Henny.
Menu Viral & Konsep Modern
Paket Spesial Outlet menghadirkan menu lebih lengkap, seperti Mie Aceh, Mie Pakistan, Roti Bakar, Pisang Goreng, dan berbagai minuman khas. Target pasarnya luas, mulai dari mahasiswa hingga pekerja, menjadikan Warkop Agam Medan sebagai peluang bisnis dengan repeat order tinggi.
Ke depan, Warkop Agam Medan juga merancang konsep baru berupa ruang nongkrong ber-AC agar tetap nyaman namun tetap merakyat. “Kami ingin menggabungkan kesan tradisional dengan gaya nongkrong modern, agar bisa dinikmati berbagai segmen,” katanya menambahkan.
Karena itulah, Warkop Agam Medan mengundang para investor, pelaku usaha, hingga siapa pun yang ingin menjadi pemilik bisnis kuliner sukses untuk datang ke booth IF 27 di IFRA 2025. Selain bisa mencicipi langsung menu andalan, pengunjung juga bisa berkonsultasi seputar model bisnis dan peluang kemitraan yang ditawarkan.
“Ini saatnya punya usaha kuliner kekinian dengan sistem yang sudah terbukti. Jangan hanya jadi penonton, jadilah pemilik!” ujar Henny menandaskan.