Medan,- Wakil Ketua DPRD Sumatera Utara dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS) H.Salman Alfarisi, Lc, MA menyampaikan perlunya dukungan serius terhadap upaya Pemerintah Kabupaten Dairi dalam melakukan terobosan dalam beberapa program terutama dalam pemberdayaan ekonomi di daerah tersebut.
Harapan ini disampaikannya usai pertemuannya dengan Bupati Kabupaten Dairi Vickner Sinaga beberapa waktu yang lalu. Salman melihat adanya upaya serius dari Pemkan Dairi dalam sejumlah program diantaranya budidaya pohon nilam, penggalaan konsumsi produk pertanian lokal dan revitalisasi Pasar Sumbul.
“Di Sumatera Utara, Kabupaten Dairi merupakan salah satu daerah yang memiliki potensi besar untuk terus dikembangkan seperti program yang akan dilaksanakan diantaranya budidaya pohon nilam. Potensi ini ke depan bisa memberikan dukungan terhadap pertumbuhan ekonomi Provinsi Sumatera Utara karena komoditas minyak atsiri ini memiliki prospek yang cerah,” ungkapnya kepada wartawan di Medan, Jumat (25/04/2025).
Kemudian, kata politisi PKS ini, program konsumsi produk pertanian lokal dan revitalisasi pasar juga menjadi penting bagi daerah ini, karena wilayah Dairi merupakan salah satu kawasan pertanian yang terkenal dengan beberapa hasil pertaniannya seperti kopi dan sayuran.
“Program ini menurut saya juga menjadi sangat penting, dimana Dairi merupakan sentra penghasik kopi unggulan di Sumatera Utara dengan Kopi Sidikalanngya, kemudian revitalisasi pasar juga patut mendapatkan perhatian sebagai upaya mendongkarak perekonomian masyarakat,” terangnya.
Salman menjelaskan, dalam mendukung terkalsananya program ini, pemerintah Provinsi diharapkan bisa memberikan dukungan penuh, sehinngga pertumbuhan ekonomi dan pembangunan di setiap kawasan bisa terpacu lebih baik.
“Yang sangat diperlukan, tentunya adalah supervisi dari pemerintahan Provinsi Sumatera Utara agar upaya tersebut mendapatkan dukungan kebijakan dan anggaran,” kata Salman.
Yang tak kalah pentingnya adalah soal dukungan anggaran bagi pemerintah daerah dalam mengembangkan program-programnya. Pihaknya akan mendorong agar pembayaran hutang Dana Bagi Hasil (DBH) ke dareah bisa segera direalisasikan.
“Kita akan mendorong terealisasinya pembayaran hutang DBH Provinsi ke pemerintah Kabupaten/Kota serta bantuan keuangan lainnya. Ini sangat penting dalam mendukung pemerintah daerah lebih leluasa menjalankan program-programnya,” katanya.
Dalam kunjungan ke Daerah, mantan Anggota DPRD Medan ini juga mendorong Pemerintah Provinsi melakukan perbaikan dan pembanguna infrastruktur yang menjadi kewajiban provinsi terutama kawasan-kawasan yang bersentuhan dengan program tersebut.
“Juga soal infrastruktur di Daerah, kita akan terus mendorong terlaksananya pembangunan infrastruktur yang merupakan kewajiban pemerintahan provinsi yang mendukung program-program tersebut,” pugkasnya.
Seperti diketahui, baru-baru ini Wakil Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara, H. Salman Alfarisi melakukan kunjungan silaturrahmi bertemu Bupati Dairi Vickner Sinaga bersama Wakil Bupati Jimmy Sihombing. Dalam pertemuan tersebut terungkap Bupati Vickner Sinaga akan melakukan sejumlah terobosan dalam 100 hari masa jabatannya. Beberapa terobosan itu di antaranya : program budidaya nilam, revitalisasi pasar Sumbul, dan menggalakkan konsumsi produk pertanian lokal.