Medan,-Ops Zebra Toba 2023 resmi berakhir sejak dilaksanakan mulai tanggal 4 s/d 17 September 2023. Pelaksanaan operasi selama 14 hari itu, Satlantas Polres Labuhanbatu telah melakukan penindakan sebanyak 615 tilang.
Di wilayah Kabupaten Labuhanbatu terlihat peningkatan disiplin dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas, khususnya di lokasi Kawasan Tertib Lalu Lintas (KTL). Hal itu dikatakan Kasat Lantas Polres Labuhanbatu, AKP M. Ainul Yaqin.
Yaqin menjelaskan, denda yang telah masuk ke Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) melalui akun BRIVA milik Bank BRI dari penindakan dengan tilang pada operasi tahun ini sebesar Rp. 43.800.000. Denda itu dibayar langsung para pelanggar melalui BRI.
“Harapan kita masyarakat Labuhanbatu dan Labuhanbatu Utara agar dapat mempertahankan kedisiplinan dan ketertiban dalam berlalu lintas. Tidak hanya pada lokasi KTL, namun juga di luar lokasi KTL,” kata Yaqin, Senin (18/9/2023).
Perwira polisi yang sudah tiga kali menjabat Kanit Reskrim di Polsek jajaran Polrestabes Medan ini mengungkapkan KTL hanya ada 6 ruas jalan. Sedangkan yang bukan merupakan KTL masih lebih banyak dibandingkan dengan lokasi KTL.
Katanya, hal lain yang diharapkan adalah agar masyarakat tertib berlalu lintas bukan hanya karena takut akan dilakukan penindakan dengan tilang oleh petugas, namun karena kesadaran akan pentingnya tertib berlalu lintas untuk keselamatan di jalan serta dalam rangka menghadapi pemilu 2024 yang damai dan bersih.